Selamat Datang & Selamat Membaca

Minggu, 14 Mei 2017

Makanan khas Sumedang

MAKANAN KHAS SUMEDANG


5 Makanan Khas Sumedang Yang Terkenal

1. Tahu Sumedang

tahu sumedang

Tahu sumedang pertama kali di ciptakan oleh warga keturunan cina, tahu sumedang ini memiliki tekstur berbeda dengan tahu biasanya, tahu sumedang ini apa bila di gigit terasa renya bagian tekstur luarnya, namun apa bila tahu suda mendingin lain lagi, pembuatan tahu sumedang ini tak jauh berbeda dengan pembuatan tahu umumnya. bedanya pada tahap akhir tahu di goreng dahulu. senhingga rasa tahu jadi renyah.

2. Sambal Oncom

sambal oncom
Smbal oncom dari sumedang ini di memang sangat nikmat dan pedas, apa lagi jika di makan pada suasana dingin-dingin wahh sangan mantap, Rasa pedas dan bau wangi kencurnya memmbuat selera makan meningkat drastis, sambel oncom ini terbuat dari 200 gr oncom hancurkan (jika tidak ada oncom ganti dengan tempe), 10 lbr daun kemangi supaya harum lezat, 1 sdt gula merah, Garam dan Merica secukupnya dan Minyak untuk menumis. degan bumbu halusnya Cabe merah (cabe rawit) sesuai selera jumlahnya, siung bawang merah, siung bawang putih dan ruas kencur.

3. Salak Bongkok

Buah salak ini banyak terdapat di desa Bongkok kecamatan Congeang dan memiliki ciri dan rasa yang khas sehingga menjadi makanan populer seluruh masyarakat di desa ini,  Rasanya pun sangat manis dan legit tak kalah dengan salak pondoh. Banyak dijumpai di sepanjang jalan raya Paseh ke arah conggeang. Harganya pun cukup bervariatif.

4. Sale Pisang 
 
sale pisang
Sale pisang merupakan oleh-oleh khas sumedang, sale ini terbuat dari pisang ambon yang matang, awal pembuatan ,mula-mula pisang dikupas kemudian dipotong menjadi 4 bagiankemudian dijemur sampai kering setelah kering dimasukkan ke dalam adonan tepung yang di campur sagu encer kemudian setelah itu baru digoreng, rasanya gurih,dan renyah.

5. Ubi Cilembu
ubi cilembu
Ubi Cilembu merupakan kultivar ubi jalar merupakan ras lokal asal Kecamatan Pamulihan, Sumedang, Jawa Barat. Ubi jalar ini populer di kalangan konsumen semenjak tahun 1990-an. Ubi Cilembu lebih istimewa daripada umbi biasanya karena umbi ini bila dioven akan mengeluarkan sejenis cairan lengket gula madu yang manis rasanya. Karena itu, umbi Cilembu disebut juga dengan umbi si madu. Bila umbi pada umumnya juga manis, rasa manis umbi Cilembu ini lebih manis dan lengket dengan gula madu. Rasa manis ini membuat tenaga ekstra bagi orang yang mengkonsumsinya. untuk lebih jelasnya lihat di makananindonesia-top.blogspot.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tari tradisional Kalimantan Selatan

TARI TRADISIONAL KALIMANTAN  SELATAN 1.       Tari Baksa Kembang   Tari baksa  kembang merupakan tarian klasik khas kalimantan selatan ...