Selamat Datang & Selamat Membaca

Jumat, 12 Mei 2017

Makanan khas Majalengka

 MAKANAN KHAS MAJALENGKA

1. Serabi Oncom Khas Majalengka


makanan khas majalengka serabi oncom
ResepSepuh.bogspot.com
Serabi adalah makanan yang sudah di kenal oleh orang-orang di pulau jawa, dan diantara daerah yang paling terkenal serabinya adalah kota solo. Serabi solo memiliki nama serabi kocor, Serabi ini disajikan dengan campuran saus gula atau kuah santan. Rasanya gurih dan nikmat.

Namun lain halnya dengan makanan khas majalengka yang satu ini, Meskipus sekilas memang mirip tetapi yang membedakan serabi oncom adalah isian yang di berikan di dalamnya. Sesuai dengan namanya, serabi oncom disajikan dengan campuran santan yang di dalam serabinya di beri isian oncom. rasanya gurih lagi nikmat. pokoknya recomended untuk kalian coba.

2. Durian Majalengka


makanan khas majalengka durian
bumimajalengka.bogspot.com
Seperti yang kita tau Buah berduri sudah banyak kita temukan di kota-kota di Indonesia. Tak mau kalah dalam bidang pertanian, ternyata  Majalengka juga memiliki durian khas loh! ada lima jenis durian Durian khas Majalengka yaitu durian perwira, bokor, siriwig dan yang paling di andalkan adalah dari jenis sanapeul.
Tekstur durian khas majalengka adalah lembut dan dagingnya melimpah, bau dan rasanya legit. Pastinya akan membuat kalian ketagian dan bisa jadi akan banyak membelah durian di tempat penjualnya.

3. Lumpia Basah Khas Majalengka


makanan khas majalengka lumpia basah
ciresepc.om
Cemilan yang satu ini akan sangat cocok jika dimakan bersama teman ketika waktu bersantai. Cara dan bahan yang di perlukan untuk membuat Lumpia basah tergolong mudah. Diantara bahan-bahannya adalah Toge, telur orak arik, sosis dan rebung yang dimasak sampai bumbunya meresap dengan sempurna.
Kemudian bisa disajikan dengan menambah kulit lumpia dibagian luarnya, rasanya lumpia basah khas majalengka ini sangat nikmat dan sedap ! Tak hanya di gado lumpia ini bisa dinikmati dengan tambahan nasi. Selain enak harganya yang diberikan pun tidak terlalu mahal !

4. Oncom Goreng Khas Majalengka


makanan khas majalengka oncom goreng
tokopedia.com
Sesuai dengan namanya makanan terbuat dari oncom. Bentuk oncom hampir sama seperti tempe hanya saja yang membedakan warna oncom adalah merah kejinggaan karena oncom dibuat dari kacang tanah kemudian di fermentasi menggunakan bakteri yang jenisnya berbeda dari bakteri pada tempe.
Rasa oncom goreng lumayan enak dan gurih, Sangat Cocok untuk dijadikan camilan atau sebagai teman untuk makan. Oncom goreng menjadi salah satu menu favorit rekan-rekan dan para wisatawan yang berkunjung. Rasa favorit para pengunjung adalah original dan pedas manis. Pokoknya mantab ! Oncom goreng Sudah banyak di jual di pusat oleh-oleh, pasar tradisional, dan supermarket di daerah majalengka.

5. Krupuk Melarat Khas Majalengka


makanan khas majalengka kerupuk melarat
tokomesin.com
Krupuk Melarat merupakan krupuk yang di goreng tidak menggunakan minyak. Kerupuk ini di memasak hanya mengunakan pasir panas. Hal inilah yang nantinya akan membuat krupuk jadi mengembang. Tahap selanjutnya adalah dibumbui supaya rasa kerupuk  semakin sedap.
Ada dua jenis rasa yaitu rasa pedas dan rasa asin. Kerupuk ini bisa kalian jadikan oleh-oleh untuk keluarga. DTak hanya itu kerupuk melarat khas majalengka sangat cocok untuk menemani makan lain seperti rujak, baso dan lauk-pauk lainnya.

6. Kue Gula Cakar Khas Majalengka


makanan khas majalengka gula cakar
jitunews.com
Kue yang satu ini pastinya tidak akan bisa kalian temukan di daerah lain, karena produksi kue gula cakar cuma ada di majalengka. Gula cakar merupakan kue yang sering dijadikan sebagai oleh oleh khas majalengka. Kue ini dibuat menggunakan campuran gula putih dengan soda. Kue gula cakar akan terasa lebih nikmat jika ditemani teh dan seduhan kopi untuk menambah kehangatan.

7. Mangga Gedong Gincu


makanan khas majalengka mangga ginco
bukalapak.com
Makanan khas Majalengka yang selanjutnya adalah gedong gincu asli majalengka. Mangga gedong gincu menjadi andalan untuk para wisatawan karena bentuknya yang lucu dan rasanya pun enak. Mangga ini memiliki ciri berwarna pink kemerahan, Rasa buahnya manis-manis segar dengan rasa asam asamnya yang khas. Kalau di kota besar mangga ini di jual dengan harga yang lumayan mahal tapi di majalengka mangga ini sangat murah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tari tradisional Kalimantan Selatan

TARI TRADISIONAL KALIMANTAN  SELATAN 1.       Tari Baksa Kembang   Tari baksa  kembang merupakan tarian klasik khas kalimantan selatan ...